Pembeli Meningkat Harga Hewan Kurban Naik

0
16

PewartaTV, Magetan – Menjelang Hari Raya Kurban, tinggal beberapa pekan lagi, harga jual hewan kurban jenis sapi di tempat peternakan hewan Magetan Jawa Timur merangkak naik, capai sepuluh persen per ekor

Seperti di tempat peternakan sapi milik Yudi Santoso, peternak di Dukuh Pahit, Desa Buluharjo, Kecamatan Plaosan, Magetan Jawa Timur ini

Ditempat peternakan milik Yudi Santoso ini, ada enam puluh ekor hewan sapi /siap untuk digunakan hewan kurban. Saat jelang hari  raya idul adha atau hari raya kurban  mengalami kenaikan

Kenaikan berkisar satu juta rupiah, hingga dua juta rupiah per satu ekornya. Hal itu dipicu banyaknya pemesan, pembeli, untuk digunakan hewan  kurban saat hari raya kurban nanti

Jenis sapi kurban di peternakan ini mulai sapi metal, limosin, p-o, harganya mulai dua puluh juta rupiah, dua puluh lima juta rupiah dan yang sapi ukuran besar mencapai lima puluh juta rupiah

Yudi Santoso, penjual hewan kurban sapi  mengaku/saat jelang hari raya kurban/permintaan naik hingga sepuluh persen. Biasanya ia mengirim ke wilayah Bandung, Jakarta, Garut, wilayah  Jawa Tengah

Ia menambahkan, saat ini kondisi pasar hewan mulai kembali normal, pasca penyebaran virus p-m-k dan l-s-d, ia berharap pemerintah aktif, hadir memberikan pendampingan ke peternak, agar roda perekonomian kembali bergerak ditengah krisis global

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini