Menteri Pertanian Imbau Petani Waspadai El Nino

0
8

 PewartaTV, Ngawi – Di lahan persawahan Desa Kersikan, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo melakukan giat panen padi.  Dalam kesempatan tersebut mentan juga mengingatkan kepada petani untuk mengantisipasi fenomena el nino dalam menjaga stok ketersediaan bahan pangan

Menurutnya tujuan untuk kunjungan ke Kabupaten Ngawi, mengingat Ngawi sebagai lumbung pangan Jawa Timur dan Nasional. Terlebih daya tahan Ngawi dalam pertanian dinilai sangat bagus dalam memberikan kontribusi pangan secara nasional. Selain itu dengan pemerintah daerah dan petani dilokasi tersebut sepakat untuk menyiapkan lahan minimal 1000 hektar pada musim tanam agustus mendatang

Baca Juga :Wujudkan Ngawi City Of Farming, Pemkab Ngawi Gelar Anugerah Insan Pertanian

Dalam mengantisipasi el nino yakni gejala alam yang cukup ekstrem, sehingga diperlukan ketersediaan lahan-lahan yang masih memiliki ketersediaan cukup air. Serta upaya intervensi teknologi dalam mencakup kebutuhan air untuk pertanian dan lumbung pangan dalam menjaga ketersediaan bahan pangan

Mentan menegaskan untuk menjamin ketersedian bahan pangan maka semua daya harus dilakukan. Termasuk peran pemerintah dalam memberikan bantuan kepada petani serta perlunya inovasi teknologi di bidang pertanian

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini