Produksi Krupuk Rambak Khas Magetan Meningkat

0
45

PewartaTV, Magetan – Beginilah aktifitas pembuat produksi krupuk rambak dan rambak sayur, di Desa Bogoarum, Kecamatan Plaosan, Magetan, Jawa Timur. Dalam keseharianya pemilik dibantu beberapa pekerja sibuk membuat olahan krupuk rambak dan rambak untuk sayur

Krupuk rambak selama ini banyak digemari, diminati banyak warga meski harganya jauh lebih mahal dibanding dengan jenis krupuk lain, sebab aroma dan rasanya nikmat gurih, khas, karena berbahan baku dari kulit sapi, diolah dan diberi berbagai bumbu

Baca Juga : IRT Dan Siswa Baru Lulus Sekolah Bekerja Musiman

Pembuatanya cukup membutuhkan waktu mulai membersihkan kulit sapi, menggunting , menjemur dibawah terik matahari, merebus, memberi bumbu khas krupuk rambak, agar rasanya nikmat, sebading dengah harganya yang perbungkus dijual 40-50 ribu rupiah

Saat momen ramadhan, idul fitri, omset didapat produksi krupuk rambak dan rambak sayur ini meningkat hingga mencapai 50 persen lebih dibanding hari biasa, penjualan selain Magetan juga luar Magetan seperti Wonogiri, Ponorogo,  Pacitan, dan kota lain

Windarti, pemilik usaha krupuk rambak dan rambak sayur mengaku produksi krupuk rambak saat ramadhan, jelang lebaran meningkat, sebab selain untuk hidangan camilan ramadhan juga untuk oleh-oleh mudik lebaran, banyak diburu para pemudik, untuk oleh-oleh kembali ke kota asalnya, usai pulang kampung halaman Magetan Jawa Timur. (jk/red)

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini