Turnamen Voli Antar Kecamatan Piala Bupati Madiun Cup 2023

0
15

Video, PewartaTV, Madiun – Pemkab Madiun melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) mengadakan Kejuaraan Bola Voli Bupati Madiun Cup 2023.
Turnamen yang diikuti tim antar kecamatan ini berkolaborasi dengan pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Cabang Kabupaten Madiun.
Adapun turnamen Bola Voli Bupati Madiun Cup 2023 digelar di Lapangan Voli GOR Pangeran Timur Caruban. Pertandingan bola voli dilaksanakan mulai 5 Juli hingga 15 Juli 2023.
Lomba bola voli dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Kabupaten Madiun ke 455 terdebut diikuti sebanyak 14 klub dari tim putra dan 7 klub dari tim putri.
Digelarnya turnamen tersebut bertujuan untuk mengukur pencapaian pembinaan prestasi olahraga bola voli di Kabupaten Madiun. Sekaligus untuk mencetak dan melahirkan bibit-bibit baru atlit bola voli
Sedangkan pertandingan grand final Putra antara Kecamatan Kebonsari melawan Saradan dimenangkan kebonsari sebagai juaranya, dan tim putri antara Saradan dan Dagangan dimenangkan Saradan sebagai juara pertamanya, pertandingan babak final digelar di Lapangan Voli GOR Pangeran Timur Caruban, pada Senin (17/7/2023) malam
Bupati Madiun yang hadir pada kesempatan tersebut mengatakan turnamen tersebut bertujuan untuk mengukur pencapaian pembinaan prestasi olahraga bola voli di Kabupaten Madiun.
Selain Bupati, hadir pada laga final tersebut Wakil Bupati H. Hari Wuryanto, Kepala Disparpora, Waka Polres Madiun serta disaksikan ratusan penonton.

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini