Lagi-lagi kabar panas kembali datang dari magetan jawa timur. Akibat lokasi TPS, Tempat Pembuangan Sampah milik SMK Negeri 1 Magetan terbakar, kebakaran nyaris membakar seluruh bangunan gedung tingkat dua smkn 1 magetan pada minggu siang
beruntung dua unit mobil pemadam kebakaran setempat segera tiba di lokasi kebakaran, berhasil memadamkan api di tempat tps sekolah, sehingga api urung merembet ke bangunan gedung sekolah yang hanya berjarak satu meter dari titik kobaran api
Petugas pemadam kebakaran, dibantu petugas penjaga sekolah berjibaku memadamkan api yang membakar sampah milik sekolah dan daun bambu, pohon jati yang kering, agar api tak merembet ke bangunan sekolah dan rumah warga sekitar tak jauh dari titik api
Selang satu jam, api berhasil dipadamkan petugas, bangunan Gedung SMKN 1 Magetan Jawa Timur, beserta semua isi gedung sekolah/ruangan penting lain, berhasil di selamatkan, sebab merupakan obyek vital, tempat menimba ilmu ribuan siswa di smkn ini
Dikatakan Hariono, penjaga SMKN 1 Magetan, api muncul pertama kali dari lokasi tps, tempat pembuangan sampah milik sekolah, merembet ke sampah sekitar/daun bambu kering dan pagar bambu milik warga dan milik sekolah, namun api berhasil dipadamkan
Dijelaskan Jono, Petugas Damkar Magetan, beruntung pihaknya segera di hubungi oleh warga, sehingga petugas dibantu pihak sekolah dan warga berhasil menyelamatkan bangunan gedung sekolah, yang dapat ludes terbakar habis hanya hitungan menit