Ini 5 Poin Usulan Musrenbang Kecamatan Plaosan

0
42

PewartaTV, Magetan – Pemerintah Kecamatan Plaosan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah RKPD tahun 2025  berlangsung di Balai Pertemuan Desa Sidomukti  Kecamatan Plaosan , Magetan Jawa Timur

Kegiatan tersebut dihadiri, Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Magetan, Perwakilan OPD, Forkopimca Kecamatan Plaosan, Kepala Desa se kecamatan Plaosan serta tamu undangan lainya

Adapun tujuan Musrenbang adalah membahas dan menyepakati rencana prioritas pembangunan dan usulan di wilayah kecamatan untuk di jadikan bahan di tingkat kabupaten. Selain itu juga untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan.

Pada Musrenbang tersebut Camat Plaosan, Dian Maheru menyampaikan  5 poin usulan meliputi Fisik, Ekokomi eksklusif, serta sumber daya manusia. Untuk fisik sendiri ada 3 seperti peningkatan kapasitas jalan dari Desa Sumberagung-Desa Buluharjo, dan Desa Bulugunung. Kemudian saluran di Desa Dadi, serta jalan penghubung di Desa Kelurahan Plaosan ke Desa Pacalan

Dipenghujung acara juga diserahkan bantuan bibit dan pupuk cair bagi kelompok tani. (ik/red)

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini