Momen Hari Jadi ke-666, Dinkes Ngawi  Boyong 2 Penghargaan

0
141

PewartaTV, Ngawi – Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi  berhasil meraih penghargaan juara lomba PPS (Pusat Pengendalian dan Penanggulangan Bencana) Kominfo Ngawi.

Penghargaan tersebut diserahkan bertepatan kegiatan Upacara memperingati HUT Ke 666 Kabupaten Ngawi di Halaman Pendopo Wedya Graha. Lomba PPS Kominfo Ngawi diikuti oleh 18 kecamatan di Kabupaten Ngawi

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono kepada Kepala Dinas Kesehatan Ngawi dr Yudono.

 Tidak hanya itu, Dinas kesehatan juga mendapatkan penghargaan melalui PSC 119 Wigati  (Ngawi Sigap Sepenuh Hati )

Kepala Dinas Kesehatan Ngawi dr Yudono menyampaikan mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Dinas Kesehatan Ngawi atas kerja keras dan dedikasinya dalam menjalankan tugas

“ Jadi hari ini kita terima 2 penghargaan, penghargaan juara lomba PPS dan penghargaan melalui PSC 119 Wigati  (Ngawi Sigap Sepenuh Hati )” ungkap dr Yudono ditemui usai mengikuti upacara hari jadi Ngawi ke 666, Minggu (07/7/2024)

Ia juga mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan motivasi bagi Dinas kesehatan Ngawi untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.

“ Ini merupakan motivasi untuk terus berbenah meningkatkan pelayanan kepada masyarakat “ pungkasnya(ik/adv)

Google search engine

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini